" BRAND "

Ada beberapa tips untuk penamaan sebuah usaha atau brand produk. Salah satunya adalah nama yang digunakan memiliki ciri khas dan arti khusus serta mudah diingat. Beberapa waktu lalu pernah dengar tentang penamaan sebuah usaha ada baiknya jangan menggunakan nama anak. Karena di khawatirkan jika suatu saat ada kejadian yang tidak diinginkan seperti bangkrut dan lain - lain, maka tidak akan menjadi beban anak kelak si anak dewasa.

Namun terlepas dari semua hal akan terjadi di masa depan nantinya, sebuah usaha di beri nama atau brand dengan harapan untuk berkembang dan berhasil sesuai harapan. Seperti pemberian nama pada anak, harapan dan doa orang tua ada di nama anaknya. Demikian juga dengan nama sebuah perusahaan atau brand produk, harapan untuk sukses di masa depan terus di upayakan dengan usaha dan modal yang tak sedikit tentunya.

Selalu ada jalan untuk orang - orang yang mau berusaha. Saat ini sudah banyak bimbingan dan bacaan tuntunan untuk bisa mewujudkan personal branding. Branding produk apapun akan berhasil selama usaha yang dilakukan juga maksimal dan demikian juga sebaliknya. Maka jangan takut untuk melangkah dan mencoba semua langkah menuju kebaikan.

Karena itu jangan takut memberi nama atau brand produk Anda, asalkan semua itu di iringi dengan niat baik, usaha yang maksimal, dan jangan lupa berdoa untuk kesuksesan dan masa depan cemerlang demi anak dan cucu kita nantinya...Amiin.


Komentar

Postingan Populer